Ranila Dewi, 17.11.018477 and Milka, S.Sos., M.A.P, 1118098701 (2021) Kepemimpinan Transformasi Kepala Desa Dalam Pembangunan Infrastruktur Desa di Desa Batapah Kecamatan Timpah Kabupaten Kapuas. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Muhammadiyah Palangkaraya.
Text
PENDAHULUAN.pdf Download (1MB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (570kB) |
|
Text
BAB II.pdf Download (637kB) |
|
Text
BAB III.pdf Restricted to Repository staff only Download (554kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (950kB) |
|
Text
BAB V.pdf Restricted to Repository staff only Download (510kB) |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Download (1MB) |
Abstract
Penelitian ini dilatar belakangi oleh adanya fenomena pembaharuan yang terjadi di desa Batapah dimana kepala desa mampu menjadi motivasi bagi masyarakat dalam pembangunan Infrastruktur desa, kepala desa mampu menjadi seorang fasilitator bagi desa dan warganya kemudian menjadi mobilisator bagi masyarakat dimana dalam memimpin desa dan masyarakat kepala desa dituntut untuk melakukan pembangunan yang bermanfaat bagi warganya agar tercipta suasana yang sejahtera dan makmur. Dalam hal ini kepuasan dan penilaian masyarakat dalam melihat kepemimpinan transformasi kepala desa sangat berguna dalam penelitian ini sehingga menarik untuk diteliti tentang Kepemimpinan Transformasi Kepala Desa dalam Pembangunan Infrastruktur Desa di Desa Batapah Kecamatan Timpah Kabupaten Kapuas. Tujuan penelitian ini adalah untuk memberikan informasi dan mendeskripsikan mengenai bagaimana Kepemimpinan Transformasi Kepala Desa Dalam Pembangunan Infrastruktur Desa di Desa Batapah Kecamatan Timpah Kabupaten Kapuas, dilihat dari analisis yang menggunakan teori kepemimpinan menurut Tjokroamidjojo. Metode penelitiannya adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan tiga komponen yang terdiri dari reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan Hasil penelitian menunjukan bahwa Kepemimpinan Transformasi Kepala Desa dalam Pembangunan Infrastruktur Desa di Desa Batapah Kecamatan Timpah Kabupaten Kapuas, kepala desa sudah melaksanakan pembangunan infrastruktur desa dengan baik. Hal ini dilihat dari beberapa pembangunan fisik seperti PLTS, Drainase, air bersih (genset, sumur bor, Tandon) material pembangunan MCK. Semua program sudah terealisasi dengan baik dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat setempat. Saran penelitian, diharapkan setiap kepala desa memiliki kemampuan kepemimpinan transformasi dalam menjalankan pembangunan desa. Sehingga pembangunan yang dilakukan sesuai dengan kebutuhan masyarakat dan juga mampu menyesuaikan dengan program pemerintah pusat. Kemudian kepala desa yang akan terpilih selanjutnya untuk lebih meingkatkan dan memahami perannya di dalam masyarakat agar perkembangan dan kemajuan desa di bidang fasilitas bermanfaat dimasa sekarang dan yang akan datang. Lalu untuk masyarakat agar lebih lagi termotivasi untuk ikut serta dan berperan dalam mendukung proses pembangunan demi kelancaran program-program pemerintah desa.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||
Uncontrolled Keywords: | Kepemimpinan, Kepemimpinan Transformasi, Kepala desa, Pembangunan Infrastruktur | ||||||
Subjects: | 300 Social Science > 300 - 309 Sociology and Anthropology > 303 Social Process > 303.3 Coordination and Control > 303.34 Leadership 300 Social Science > 300 - 309 Sociology and Anthropology > 307 Communities > 307.7 Specific Kinds of Communities > 307.72 Villages |
||||||
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Politik > S1 Ilmu Administrasi Negara | ||||||
Depositing User: | Publikasi Library UMPR | ||||||
Date Deposited: | 03 Jan 2024 04:08 | ||||||
Last Modified: | 05 Jan 2024 01:26 | ||||||
URI: | http://repository.umpr.ac.id/id/eprint/558 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year